Penyebab Lampu Depan Motor Beat Tidak Menyala


Lampu Depan adalah bagian yang sangat penting untuk motor, terutama dalam keadaan hari mulai gelap, ataupun ketika cuaca sedang hujan yang menyebabkan penglihatan terganggu.

Ketika keadaan hari mulai gelap, tentunya dibutuhkan pencahayaan untuk menerangi jalan yang di lalui supaya bisa tetap berada di jalur nya, walaupun hampir setiap jalan sudah ada penerangan dari lampu jalan, akan tetapi ada juga jalan yang tiang lampu nya ada, tetapi lampu nya tidak menyala, tentu saja lampu depan ini akan sangat terasa membantu sekali, agar tidak terjadi hal yang tidak diinginkan, seperti menabrak atau di tabrak kendaraan lain, bisa juga keluar dari jalur jalan.

Begitupun ketika cuaca sedang hujan, tentunya jarak pandang pun berkurang, lampu depan sangat penting untuk membantu menerangi jalan untuk menambah jarak pandang, dan juga sebagai tanda untuk kendaraan lain.

Untuk itu sebaik nya kita melakukan pengecekan rutin, supaya lampu depan bisa tetap menyala, karena sangat penting untuk mengurangi resiko kecelakaan di jalan.

Berikut ini adalah beberapa penyebab lampu depan motor tidak menyala.

Lampu Motor Putus


Penyebab lampu depan tidak menyala bisa jadi karena lampu motor yang putus, bisa karena terlalu panas sehingga kawat lampu putus, untuk mengecek kondisi nya bisa langsung di lihat pada lampunya, biasanya kawat lampu putus di sertai bekas terbakar atau gosong pada lampu,

jika sudah terlihat kawat lampu nya putus dan ada bekas gosong, solusinya adalah dengan mengganti dengan lampu yang baru, karena memang tidak bisa di perbaiki.

Sakelar Motor Rusak


Ketika kita sudah memastikan lampu masih terlihat bagus, kemungkinan penyebab berikut nya adalah sakelar motor yang sudah rusak, bisa di cek ketika kita menekan sakelar, apakah terasa macet atau keras ketika di tekan, kita bisa coba untuk mengganti dengan sakelar yang baru.

Sekring Motor Putus


Sekring ini memiliki fungsi yang sangat penting pada motor. Fungsi sekring motor yaitu untuk memutus aliran listrik jika terjadi korsleting listrik secara tiba-tiba pada komponen-komponen motor yang lain.

Selain itu, sekring akan melindungi komponen elektrik agar tidak terjadi kerusakan. Sedangkan fungsi selanjutnya adalah untuk menjadi sensor ketika ada ketidaknormalan pada sistem kelistrikan. 


Kita bisa cek apakah sekring masih bagus atau sudah putus, bisa langsung di cek pada sekring nya, posisi sekring memiliki fungsi yang berbeda, jadi jangan salah cek, untuk posisi sekring lampu depan motor beat bisa lihat gambar di atas.


Foto di atas adalah contoh sekring yang sudah rusak, karena sudah putus.

Fitting Lampu Rusak

Penyebab berikut nya bisa jadi karena fitting socket lampu depan yang sudah rusak, biasa nya lampu depan motor tidak menyala karena fitting lampu nya meleleh, kalau sudah meleleh harus di ganti dengan yang baru.

Kabel Putus

Untuk penyebab yang satu ini mungkin agak sulit, karena mungkin butuh pengecekan yang lama, dan harus membuka body motor, bisa kabel saklar yang putus, bisa kabel fitting lampu yang putus, bisa di sambung beserta socket nya, tetapi kalau putusnya di tengah, bisa dengan sambung kabel saja.

Sekian beberapa Penyebab Lampu Depan Motor Beat Tidak Menyala, dan juga beberapa solusi untuk mengatasi nya, jika ada yang kurang bisa anda tulis di kolom komentar.

Diskusi